Online dan Offline

Pada saat ini tidak hanya handphone atau komputer saja yang bisa terhubung ke jaringan internet. Sudah banyak alat elektronik yang mempunyai fitur untuk menghubungkan jaringannya melalui internet.

Berkembangnya teknologi dengan cepat membuat Anda wajib untuk mengikuti terus perkembangannya. Dalam dunia internet, Anda akan mengenal dua istilah yang berkaitan, yaitu online dan offline.

Pengertian online dan offline adalah suatu istilah dalam bidang telekomunikasi dan komputer. Online dapat diartikan jaringan dalam keadaan terhubung, sedangkan offline diartikan jaringan dalam keadaan terputus. Untuk lebih lengkapnya, berikut penjelasannya.

Pengertian Online dan Offiline
pengertian online dan offline, via canva.com

Pengertian Online

Online atau Bahasa Indonesia nya adalah daring, merupakan suatu istilah jika gadget Anda terhubung dengan internet. Media sosial, email dan aplikasi yang mengharuskan adanya internet akan tersambung atau online jika terhubung ke internet.

Terdapat beberapa cara agar dapat terhubung ke internet, salah satunya adalah dengan menggunakan kuota pada kartu sim smartphone Anda.

Selain itu Anda dapat menghubungkan smartphone atau komputer jika terdapat jaringan hotspot atau Wi-Fi yang terpasang.

Pada smartphone, jaringan internet tidak hanya didapatkan melalui kuota internet kartu operator. Pada smartphone terdapat fitur untuk menghubungkan ke jaringan publik atau Wi-Fi.

Berikut ini adalah cara menghubungkan perangkat Anda dengan Wi-Fi.

  1. Membuka menu setelan yang terdapat pada ponsel.
  2. Pilih menu jaringan & internet, setelah itu pilih opsi Wi-Fi.
  3. Aktifkan opsi Wi-Fi.
  4. Pilih jaringan yang ada di sekitar Anda, pastikan Anda sudah mengetahui password dari jaringan Wi-Fi tersebut.
  5. Setelah menulis password dengan benar, maka jaringan Wi-Fi akan terhubung.
  6. Jaringan akan tersimpan secara otomatis dan jika Anda berada di sekitar tempat itu akan otomatis juga terhubung selagi password pada jaringan tersebut masih sama.

Selain mengaktifkan secara manual, terdapat cara lain untuk mengaktifkan Wi-Fi supaya Anda bisa online ke jaringan internet, yaitu dengan mengaktifkan fitur menguhubungkan Wi-Fi melalui notifikasi.

Jika Anda berada di tempat yang terdapat layanan Wi-Fi Anda akan mendapatkan tampilan notifikasi jaringan internet publik yang memiliki kecepatan paling tinggi.

Selain smartphone, perangkat yang dapat digunakan untuk mengakses jaringan Wi-Fi adalah komputer atau laptop.

Ada beberapa cara untuk mengaktifkan jaringan Wi-Fi pada perangkat ini. Untuk Anda yang menggunakan sistem operasi windows10, berikut adalah beberapa caranya.

[onphpid_related_posts]

1. Setting Wi-Fi dengan Tombol

  • Tekan tombol FN dan tombol F12 yang bergambar antena Wi-Fi secara bersamaan.
  • Setelah menekan tombol FN dan F12, Anda dapat melihat ke bagian pojok kanan bawah laptop. Ikon Wi-Fi akan menyala berwarna putih.
  • Sebagian laptop yang telah menggunakan windows10 memiliki tombol yang berfungsi untuk menyalakan Wi-Fi secara langsung. Jika perangkat Anda memiliki tombol tersebut, maka Anda hanya perlu menekan tombol ini untuk online ke jaringan internet

2. Setting dengan Start Menu

  • Klik kanan pada bagian start menu yang terdapat pada pojok kiri bawah
  • Terdapat menu “Network Connection” lalu klik kiri.
  • Setelah itu akan muncul opsi ethernet dan Wi-Fi. Klik kanan pada opsi Wi-Fi dan pilih “enable”
  • Jika warna ikon berubah menjadi warna putih, Anda sudah terhubung dengan internet.

3. Setting Melalui Ikon Wi-Fi

Cara ini adalah cara yang paling mudah untuk terkoneksi dengan jaringan Wi-Fi. Lihat pada bagian pojok kanan bawah dan klik ikon Wi-fi. Klik kiri di ikon tersebut pilih opsi “On”.

Pilih jaringan yang tersedia dan memiliki sinyal yang kuat lalu kemudian pilih “connect”. Setelah itu Anda sudah dapat online di internet.

Selain menggunakan kuota Internet dan akses Wi-Fi, terdapat salah satu cara lagi untuk online secara mudah. Anda dapat menggunakan smartphone yang mempunyai fitur portable hotspot.

Untuk mengaktifkannya, sistem Andorid dan iOS memiliki perbedaan. Bagi pengguna Android, Cara mengaktifkan adalah sebagai berikut.

  1. Membuka pilihan menu setting
  2. Pilih Network & Internet lalu akan muncul menu hotspot & tethering.
  3. Pilih menu tersebut, akan muncul opsi hotspot Wi-Fi. Cukup dengan menggeser tombol ke kanan untuk mengaktifkannya.
  4. Anda juga dapat mengatur nama jaringan hotspot dan kata sandi dari yang Anda inginkan.
  5. Setelah itu Anda dapat menggunakan perangkat smartphone Anda sebagai portable Wi-Fi.

Bagi Anda pengguna sistem iOS, pengaturannya tidak terlalu berbeda dengan perangkat sistem Android. Berikut langkah mengaktifkannya.

  1. Pilih menu setting lalu tekan menu Personal Hotspot.
  2. Terdapat slider pada menu Personal Hotspot. Anda hanya perlu menggesernya untuk mengubah menjadi posisi on.
  3. Anda juga dapat mengubah password pada Personal Hotspot Anda dengan memilih menu Wi-Fi password.
  4. Anda sudah dapat menjadikan gadget Anda sebagai Wi-Fi pribadi.

Baca juga: Pengertian Hotspot

Pengertian Offline

Offline atau dalam Bahasa Indonesia adalah luring merupakan suatu istilah jika tidak memiliki atau tidak terkoneksi dengan jaringan internet.

Terdapat berbagai penyebab offline seperti kuota internet yang habis, jaringan kurang stabil atau kerusakan yang terjadi pada perangkat. Offline menyebabkan Anda tidak bisa memakai media yang harus terhubung ke internet.

Jika sinyal smartphone Anda sering mengalami sinyal yang tiba-tiba menjadi offline, ada beberapa faktor yang menjadi akibatnya, seperti lokasi jaringan, cuaca yang tidak bersahabat, perbaikan jaringan, atau bahkan software pada smartphone Anda sendiri yang bermasalah.

Ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk kembali mendapatkan sinyal.

1. Me-restart Smartphone

Cara mudah untuk menormalkan sinyal kembali adalah dengan mencoba restart smartphone Anda.. Restart sendiri berfungsi agar sinyal yang hilang akan otomatis mencari jaringan baru.

2. Menggunakan Fitur Airplane Mode

Coba aktifkan fitur airplane mode yang ada pada smartphone Anda. Biarkan beberapa saat lalu coba aktifkan kembali sehingga smartphone Anda berusaha untuk mencari server jaringan baru.

3. Mencari Jaringan dengan Cara Manual

Anda dapat melakukannya dengan cara masuk terlebih dahulu ke menu setting. Setelah itu pilih opsi Network & Connections lalu terdapat pilihan Mobile Network.

Buka Mobile Netwok lalu pilih operator. Klik select Automatically. Setelah itu smartphone Anda akan mendeteksi jaringan dan mencoba untuk terkoneksi.

4. Mencari Ruang Terbuka

Jika Anda berada di dalam ruangan dan tiba-tiba jaringan pada ponsel Anda offline, kemungkinan penyebabnya adalah karena ponsel Anda tidak bisa menangkap sinyal di ruangan tersebut.

Anda dapat mencoba dengan pindah ke ruang terbuka untuk mendapatkan kembali jaringan.

5. Memakai Aplikasi Penguat Sinyal

Jika jaringan pada ponsel Anda sering tidak stabil, Anda mungkin bisa menguduh aplikasi penguat sinyal. Terdapat bermacam-macam aplikasi penguat sinyal yang ada pada Google Play atau App Store.

Anda bisa mengunduhnya dan mencoba penguat sinyal mana yang cocok untuk ponsel Anda.

Itulah beberapa pembahasan tentang pengertian online dan offline. Jadi dapat disimpulkan pengertian online dan offline yaitu, online adalah keadaan jaringan yang terhubung dengan internet dengan berbagai macam medianya seperti kuota internet, Wi-Fi, atau Personal Hotspot, sedangkan offline adalah keadaan jaringan yang tidak terhubung dengan internet karena terputusnya jaringan.

Baca juga: Pengertian download dan upload

About Hemi

Nothing to lose!

Check Also

Pengertian Dial-Up

Pengertian dial up, – Dunia teknologi dewasa ini semakin berkembang secara pesat, semua orang saat ini …