Deskripsi: Cara menghapus akun Instagram secara pemanen dan sementara.
Siapa yang tidak kenal Instagram? Sebagian besar kaum milenial pasti memiliki akun Instagram. Tentu saja, dengan Instagram para pengguna dapat berekspresi semaksimal mungkin.
Bahkan, banyak konten kreator yang berawal dari Instagram.
Namun ada saja alasan mengapa Anda perlu menghapus akun instagram, bukan? Jika demikian tentu saja Anda perlu mengetahui cara hapus akun Instagram.
Kabar baiknya Anda bisa menghapus akun IG secara permanen maupun sementara, lho. Bagaimana, sudah siap menyimak informasi lengkapnya?
Daftar isi
Kenapa Anda Perlu Menghapus Akun Instagram?
Sebelum mulai menghapus akun Instagram, ada baiknya Anda mengetahui alasan kenapa perlu melakukannya.
Tidak bisa dipungkiri bahwa akun media sosial satu merupakan salah satu yang digemari oleh kaum milenial.
Namun, ada berbagai keuntungan apabila Anda menghapus akun Instagram, yakni sebagai berikut:
1. Lebih Fokus dalam Beraktivitas
Tanpa Anda sadari, aktivitas di media sosial cukup memakan waktu, sehingga mengurangi waktu untuk beraktivitas secara produktif.
Termasuk bermain aplikasi Instagram. Apalagi, jika Anda sudah benar-benar kecanduan.
Kecuali, jika Anda memanfaatkan Instagram sebagai media untuk mempromosikan bisnis Anda.
Sebaliknya, apabila Anda menggunakannya untuk hal-hal yang tidak produktif, tidak ada salahnya Anda menghapus akun Instagram.
2. Sehat Secara Fisik
Selain beberapa kerugian sebelumnya, bermain Instagram secara terus menerus juga akan mengganggu kesehatan Anda, terutama mata.
Anda juga akan merasa lelah karena terlalu lama memandang layar ponsel. Jika benar-benar tidak bisa dikendalikan lagi tentu saja Anda perlu berhenti bermain instagram, bukan?
3. Disalahgunakan Orang
Media sosial juga bisa dijadikan alat untuk melakukan kejahatan. Misalnya saja penipuan yang mengatasnamakan seseorang, bukan?
Jika akun IG Anda terkena hack, sebaiknya segera ganti password atau hapus akun. Dengan begitu orang yang tidak bertanggung jawab akan kesulitan memanfaatkan akun IG milik Anda.
Cara Menghapus Akun Instagram
Sebelum melakukannya Anda perlu menyiapkan beberapa hal seperti alamat email yang digunakan beserta password instagram.
Jika Anda melupakan keduanya, tentu saja akun Instagram tidak dapat dihapus.
Selain itu, pastikan Anda telah mengecek hal-hal yang masih diperlukan, misal foto yang pernah terunggah. Jika masih menginginkannya Anda dapat membackup foto-foto tersebut.
Selanjutnya, cek kembali pesan masuk untuk mengetahui apakah ada informasi penting yang perlu Anda catat sebelum benar-benar menghapus akun.
Jika sudah benar-benar yakin, Anda dapat melanjutkan untuk menghapus akun Instagram.
Ada dua cara yang bisa Anda gunakan, yakni secara permanen atau sementara. Apa perbedaannya? Ketahui pada pembahasan selanjutnya.
Cara Menghapus Akun Instagram Secara Permanen
Pertama, Anda dapat menghapus akun Instagram secara permanen. Artinya, setelah menghapusnya Anda tidak dapat lagi menggunakan akun Anda.
Semua data-data di Instagram akan hilang seperti foto, follower, dan akun yang diikuti. Berikut langkah-langkah menghapus akun Instagram secara permanen.
1. Menghapus Akun IG dari Website
Yang perlu Anda siapkan ialah aplikasi browser baik pada smartphone maupun laptop/ PC. Selanjutnya, ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Bukan aplikasi browser Anda, dan masuk ke Delete Instagram Account di link https://www.instagram.com/accounts/remove/request/permanent/.
- Selanjutnya, isi pilihan pada Why do you want to deleting your account? Pilihan tersebut berisi alasan Anda menghapus akun Instagram.
- Lalu, masukkan password akun instagram Anda. Jika Anda lupa dengan password yang digunakan klik Forgot Password untuk membuat password baru.
- Baca kembali konsekuensi yang Anda dapatkan apabila menghapus akun Instagram.
- Jika Anda benar-benar yakin, klik Pemanently Delete My Account.
2. Menghapus Akun IG dari Aplikasi
Selain menggunakan browser, Anda juga dapat melakukan cara menghapus akun instagram di HP, yakni melalui aplikasi Instagram. Langsung saja, berikut ini cara hapus akun Instagram melalui aplikasi.
- Masuk ke aplikasi Instagram. Pastikan Anda sudah login.
- Selanjutnya, klik tanda tiga garis horizontal pada sisi kanan atas.
- Pilih Settings
- Pilih Help >> Help Center
- Selanjutnya, Anda akan diarahkan menuju halaman instagram.com. Pilih Mengelola Akun Anda
- Pilih Hapus Akun Anda
- Terakhir, ikuti langkah-langkah berikutnya.
3. Cara Menghapus Akun Instagram Sementara
Jika Anda ingin menggunakan di lain waktu, cobalah untuk menghapusnya sementara. Ini memungkinkan Anda untuk dapat menggunakan akun Instagram Anda kembali.
Nah, jika Anda ingin melakukannya, ikuti langkah-langkah cara hapus akun Instagram sementara berikut ini.
- Kunjungi halaman Instagram melalui browser di laptop atau smartphone
- Login ke akun Instagram Anda, lalu pilih Edit Profile.
- Scroll ke bawah sampai terlihat tampilan Temporarily disable my account/ Nonaktifkan sementara akun saya.
- Pilih alasan kenapa Anda ingin menonaktifkan akun.
- Masukkan password akun Instagram Anda, selanjutnya klik Temporarily Disable Account.
- Selesai, akun Instagram, Anda berhasil dinonaktifkan sementara.
Cara Mengaktifkan Kembali Akun Instagram
Jangan khawatir, apabila Anda sudah menonaktifkan akun Instagram menggunakan cara di atas. Karena Anda masih bisa mengaktifkan kembali akun tersebut.
Caranya sangat mudah. Anda tidak perlu melakukan langkah-langkah yang cukup panjang seperti sebelumnya.
Nah, caranya login kembali menggunakan akun Instagram yang sudah dinonaktifkan sementara.
Setelah login, akun Instagram Anda secara otomatis sudah dapat digunakan kembali. Mudah sekali, bukan?
Cara Menghapus atau Menonaktifkan Akun Instagram Jika Lupa Password
Bagaimana cara menghapus akun Instagram yang lupa Password? Jangan khawatir, karena Anda masih bisa menghapus atau menonaktifkan akun Instagram walaupun lupa password.
Langsung saja, ikuti langkah-langkah berikut ini.
- Buka Instagram melalui web browser atau aplikasi.
- Di halaman login, pilih Lupa Kata Sandi atau Forgot Password.
- Masukkan alamat email yang digunakan pada saat mendaftarkan akun.
- Klik Kirim Tautan Masuk
- Pihak Instagram akan mengirimkan pesan ke akun email Anda.
- Buka pesan tersebut, kemudian klik tautan yang dikirimkan Instagram.
- Masukkan kata sandi baru Anda dan ulangi.
- Klik OK atau Atur Ulang Kata Sandi
- Selesai, kata sandi akun Anda sudah berubah, dan Anda dapat melanjutkan menghapus atau menonaktifkan akun Instagram.
Kesimpulan
Itulah beberapa cara hapus akun instagram yang dapat Anda lakukan. Anda dapat memilih menghapus akun IG secara permanen maupun sementara.
Sudah dibahas juga bagaimana mengembalikan akun yang dihapus sementara. Anda bisa mencobanya jika memang diperlukan, ya?
Bagaimana, sudah memutuskan akan menghapus akun instagram Anda? Jika masih bingung ada baiknya Anda tidak menghapus akun secara permanen supaya suatu saat bisa digunakan kembali.
Semoga penjelasan di atas dapat membantu Anda, dan selamat mencoba.
Baca juga: Tips Menyimpan Password dengan Aman